Rumah Dekat CBD Bintaro Ini Diklaim Lebih Murah 30

Rumah Dekat CBD Bintaro Ini Diklaim Lebih Murah 30

Artis impresi rumah Golden Palma Bintaro


Bright Eight Group melansir proyek kedua Golden Palma Bintaro pekan lalu, setelah mengklaim sebelumnya sukses mengembangkan perumahan Bali Mansion di kawasan Cirendeu, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Banten. Lokasi perumahan di Jalan Palem Permai, Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan, tidak jauh dari distrik pusat bisnis atau central business district (CBD) kota baru Bintaro Jaya (2.300 ha) atau sekitar 1,6 km.

Golden Palma Bintaro merupakan tahap pertama pengembangan seluas 1 ha yang akan mencakup 91 unit rumah, yang saat ini disebut developernya sudah terpesan 30 persen. Total area pengembangan perumahan akan mencapai 20 ha. Di atasnya selain perumahan tapak akan dikembangkan juga kawasan komersial dan lowrise apartment. Semua rumah di Golden Palma Bintaro dikembangkan dengan konsep split level (3 lantai), dilengkapi tiga kamar tidur dan tiga kamar mandi. Desain rumahnya disebut developernya breathable houses (rumah bernafas) sehingga ruang-ruangnya tetap sejuk.

Bright Eight Group menargetkan Golden Palma Bintaro untuk kalangan muda. Karena itu harganya dibuat lebih terjangkau.

“Rumah split level seluas 95 m2 di atas tanah 60 m2 kami lepas Rp1,2 miliaran. Dengan lokasi (tidak jauh dari CBD Bintaro Jaya) dan konsep desain yang diterapkan pada rumah, kami berani menjamin rumah yang kami pasarkan jauh lebih murah dibandingkan (rumah sekelas) di kawasan yang harganya minimal sudah Rp1,8 miliaran,” kata Yusuf Wuisan, Founder & CEO Bright Eight Group, saat memperkenalkan Golden Palma kepada pers di Tangsel, Kamis (30/11/2023).

Rumah-rumah di Golden Palma Bintaro akan didukung teknologi genius home, dikoneksikan dengan perangkat canggih dan artificial intelligence (AI) untuk mengetahui berbagai kebiasaan penghuninya. Perumahan akan dilengkapi ruang serba guna, jogging track, children playground, fitness center, outdoor gym, dan thematic garden. fasilitas publik bisa memanfaatkan yang ada di Bintaro Jaya yang sudah sangat lengkap. Sementara untuk akses, bisa melalui jalan tol, jalan non tol, dan kereta komuter melalui stasiun Jurang Mangu dan Pondok Ranji.

Target pasar utamanya kalangan muda. Karena itu developer memberikan aneka kemudahan pembelian rumah, seperti depe 0 persen, free PPN, BPHTB, biaya KPR, AJB, hingga akad kredit. "Cukup (tanda jadi) Rp10 juta, konsumen sudah bisa langsung akad kredit dengan cicilan Rp6 jutaan per bulan. Serah terima rumahnya delapan bulan kemudian,” jelas Yusuf. Karena aneka kelebihan perumahan dan kemudahan yang diberikan itu, ia mengklaim Golden Palma Bintaro direspon pasar dengan baik. Mayoritas pembelinya dari kalangan di bawah 35 tahun. 


Dapatkan berita update AyoProperti.com di Google News