Greenwoods Pasarkan Rumah Rp700 Jutaan di Cileungsi

Greenwoods Pasarkan Rumah Rp700 Jutaan di Cileungsi

Citaville Cibubur


Greenwoods Group melansir proyek mini real estate baru Citaville Cibubur (2,2 ha) di kawasan Narogong, Cileungsi, Kabupaten Bogor. Lokasinya disebut developernya hanya 3 km dari salah satu exit tol JORR 2 Cimanggis-Cibitung (Cimaci). Kendati jauh dari Cibubur (wilayah di Jakarta Timur), proyek mengambil nama Cibubur karena berada di jalur Jalan Alternatif Cibubur-Jl Raya Transyogi-Cileungsi yang menampung banyak perumahan dalam berbagai skala pengembangan.

Menurut Komisaris Citaville Cibubur Arif Sukuandi melalui siaran awal pekan ini, area timur Jakarta di jalur yang disebutkan di atas merupakan wilayah yang sangat berkembang dari sisi infrastruktur, fasilitas, dan perkembangan ekonomi. Karena itu Greenwoods Group pede melansir Citaville Cibubur. "Lokasi Citaville Cibubur sangat dekat dengan exit tol Cimanggis-Cibitung, hanya sekitar tiga kilometer," katanya. Jadi, kalau nanti tol Cimanggis-Cibitung sudah beroperasi penuh, aksesibilitas penghuni ke berbagai penjuru Jabodetabek termasuk Bandara Halim dan Soekarno-Hatta jadi mudah dan cepat.

Baca Juga: Astra Land-BSD Join Kembangkan Perumahan Baru di Bekasi

Cofounder Tripaka Realty Lukas Bong yang bertindak sebagai Marketing Consultant Citaville Cibubur menyatakan, ketersediaan infrastruktur pendukung di sebuah wilayah yang memadai akan menggenjot minat pasar memilih hunian di Citaville Cibubur. Apalagi, reputasi Greenwoods Group dalam pengembangan properti sejauh ini sangat baik. "Reputasi pengembang juga akan menjadi pertimbangan pasar memilih hunian. Sejauh ini reputasi Greenwoods sangat baik, selalu tepat waktu men-deliver unit properti besutannya,” jelasnya.

Citaville Cibubur mencakup 186 unit rumah dua lantai selain beberapa unit ruko. Tipe rumahnya 60/63 dan 60/77 dua lantai seharga Rp700 jutaan hingga Rp900 jutaan per unit. Desain layout rumah bergaya modern itu dirancang open plan di ruang keluarga dan ruang makan sehingga terkesan lapang. Di lantai dua dua kamar tidurnya menyisakan sedikit space yang bisa dipakai untuk ruang kerja. Sementara area outdoor-nya menyediakan beberapa spot untuk interaksi sesama penghuni. Perumahan akan dilengkapi fasilitas children playground, jogging track, outdoor gym, club house berisi kolam renang, indoor gym, dan lapangan badminton.

Pembelian rumah di Citaville Cibubur bisa dengan KPR dari bank yang sudah bekerja sama seperti Bank BTN, Bank BTN Syariah, Bank BNI, Bank BCA, dan dan OCBC NISP. Melalui siaran pers yang sama, Deputy Sales Center Head Bank BTN Yulia Fitri Nurman menyebutkan, Bank BTN memberikan bunga promo 2,99 persen fixed setahun untuk pembelian rumah di Citaville Cibubur, selain free biaya administrasi, provisi, dan appraisal, serta diskon premi asuransi jiwa 10 persen. “Dukungan lima bank itu membuktikan kalau proyek kami kredibel, sehingga kami yakin bisa sold out dalam enam bulan,” kata Arif.


Dapatkan berita update AyoProperti.com di Google News


Read more stories:

Arrayan Group Sukses Jual 350 Rumah di Tivoli Garden

Lotte Land Lansir Hunian Mewah di Sawangan Depok

Citra Swarna Luncurkan 5 Proyek Baru

Suvarna Sutera Lansir Klaster Hunian Dilengkapi WFH Corner

Klaster EcoArdence Langsung Ludes Saat Launching